Aeromodelling Mesin Vokasi

Aeromodelling Mesin Vokasi (AMV) merupakan salah satu organisasi mahasiswa yang berada di bawah naungan Keluarga Mahasiswa Departemen Teknik Mesin, Sekolah Vokasi, Universitas Gadjah Mada (SV-UGM). AMV berfokus pada bidang aeromodelling, yang mencakup pengembangan dan penelitian terkait pesawat tanpa awak, seperti drone dan fixed-wing (plane).

Sebagai organisasi yang bergerak di bidang aeromodelling, AMV memberikan wadah bagi mahasiswa yang memiliki ketertarikan di bidang ini, baik dalam aspek penelitian, pengembangan teknologi, maupun dalam menyalurkan bakat dan minat mereka. Melalui berbagai program dan kegiatan yang diselenggarakan, AMV berperan aktif dalam membekali anggotanya dengan keterampilan teknis, pengalaman riset, serta kesempatan untuk berpartisipasi dalam kompetisi dan proyek inovatif di bidang aeromodelling.

VISI: Menjadi pionir pusat penelitian dan pengembangan
aeromodelling di lingkup Sekolah Vokasi Universitas
Gadjah Mada.

Misi:

  • Mengedepankan keahlian anggota dalam perancangan, pembuatan, dan pengujian terbang model pesawat.
  • Menyediakan akses pendidikan aeromodelling yang berkualitas untuk mahasiswa guna meningkatkan pemahaman tentang prinsip aerodinamika dan teknologi penerbangan.
  • Mendorong inovasi dalam desain, material, dan teknologi aeromodelling melalui penelitian dan pengembangan.
  • Membuka selebar-lebarnya pintu kerjasama antar BSO dan UKM yang ada di internal maupun eksternal Universitas Gadjah Mada.

Untuk informasi lebih lengkap, kunjungi media sosial resmi mereka:

Instagram: @amvsv_ugm
email: amvsvugm@gmail.com